Resep Lengkap Pom Pom Potato (Kroket Kentang Keju) - Apakah sobat masih ingakt Pompom Potato? Nah, ini variasinya. Resepnya kurang lebih sama akan tetapi diberi isian telur puyuh. Anak-anak excited banget nemu 'harta karun' di dalemnya. Apalagi kemarin ini ane keabisan telur puyuh gara-gara dicemilin mulu sama eneng bayi. Jadi gak semua adonan terisi. Sebagian diisi telur puyuh, sebagian lagi nggak. Kebayang kan serunya para krucil itu pas nemu harta karun di dalem pompom, hihi.. tapi meski pas dapet yg gak ada isinya, mereka tetep makan aja & senang kok.
Bahan Pom Pom Potato (Kroket Kentang Keju)
- 400 gr kentang, rebus atau kukus atau goreng
- 100 gr keju, parut
- 2 sdm susu kental manis (ane skip)
- gakram dan merica secukupnya
- +/- 22 butir telur puyuh rebus
- tepung roti secukupnya
- 1 butir telur, kocok lepas
- minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Pom Pom Potato (Kroket Kentang Keju)
- Haluskan kentang dng sendok atau ulekan. Masukkan keju parut, aduk rata. Tambahkan gakram dan merica. Cicipi dan sesuaikan dng selera
- Bentuk adonan bulat, sambil dikepal-kepal (digenggakm sambil ditekan) supaya padat, tidak mudah pecah saat digoreng. Pipihkan, isi telur puyuh kemudian bulatkan kembali
- Celupkan ke telur kocok, gulingkan ke tepung roti. Bisa diulang apabila ingin kulit yg lebih tebal. [Ane ulang 2x]
- Simpan dalam freezer 1-2 jam sebelum digoreng [ane semaleman]
- Goreng dalam minyak panas yg agak banyak dng api sedang-besar supaya kulit cepat menguning keemasan sebelum isinya meletus dan pecah. Balik akan tetapi sekali saja.
- Apabila udah menguning keemasan, angkat dan tiriskan
- Sajikan dng saus tomat atau mayonaise
EmoticonEmoticon